Awalmula Terjadinya Penganiyaan terhadap David, Disebut Lakukan Perbuatan tak Baik terhadap AG

- 25 Februari 2023, 16:00 WIB
Tersangka penganiayaan, Mario Dandy Satrio.
Tersangka penganiayaan, Mario Dandy Satrio. /Instagram @terang_media

MataBangka.com--Awalmula terjadinya kronologi penganiayaan terhadap D (17) anak pengurus GP Ansor, dipicu 'perbuatan tidak baik' terhadap AG. Hal ini membuat Mario Dandy marah.

Keterangfan ini diperoleh dari hasil pemeriksaan saksi berinisial APA

Kapolres Jaksel, Kombes Poi. Ade Ary Syam Indradi mengatakan, Mario mendapat info dari temannya APA, bahwa AG, pada 17 Januari diduga mendapat perlakuan tidak baik dari D.

Setelah mengkonfirmasi kabar tersebut kepada AG dan dibenarkan, itulah yang membuat tersangka Mario emosi dan mengajak korban D untuk bertemu.

"Perkembangan kemarin kan ada saksi baru yang kami temukan, yaitu Saudari APA yang menyampaikan perbuatan yang tidak baik itu," kata Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi saat konferensi pers, Jumat, 24 Februari 2023.

"Perbuatan tidak baik itu masih kami dalami, terus sementara ini kami masih fokus pada pembuktian dan pengumpulan alat bukti," ujarnya, menambahkan.

Tersangka Mario kemudian menghubungi teman lainnya Shane dan menceritakan hal tersebut.

Mario, Shane, dan AG akhirnya menemui korban D pada 20 Februari 2023 pukul 20.30 WIB dengan alasan ingin mengembalikan kartu pelajar D.

Korban D saat itu tengah berada di rumah temannya di Ulujami Pesanggrahan Jaksel.

Halaman:

Editor: Mirwanda

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x