Bantuan Pangan Berupa Beras Sudah Mulai Dibagikan Pemerintah Secara Bertahap Mulai 31 Maret 2023

- 1 April 2023, 19:21 WIB
Ilustrasi bantuan beras di Gudang Bulog.
Ilustrasi bantuan beras di Gudang Bulog. /ANTARA/Sakti Karuru/

Sebanyak 210 ribu ton di antaranya akan disalurkan oleh Bulog pada bulan pertama penyaluran bantuan.

“Dukungan dari Pemda melalui dinas pangan dan dinas sosial sangat penting dalam pendistribusian bantuan ini agar pada saat penyaluran bantuan beras tersebut diterima oleh KPM secara tepat, pelaksanaannya lancar, tertib administrasi dan tidak terjadi kesalahan yang berakibat pada timbulnya kerugian negara,” tutur Arief.

Sebagai informasi, bantuan beras yang diberikan tersebut merupakan bagian dari penyelenggaraan penyaluran Cadangan Beras Pemerintah (CBP) berdasarkan Perpres 125 tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Cadangan Pangan Pemerintah dan ditindaklanjuti dengan Perbadan Nomor 12 tahun 2022 tentang Cadangan Beras Pemerintah.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian soal bansos beras
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko) Airlangga Hartarto telah mengatakan bahwa pemerintah akan memberikan bantuan beras untuk jutaan masyarakat.

Bantuan beras tersebut diberikan selama tiga bulan dalam periode Hari Besar Keagamaan dan Nasional (HBKN).

"Yang sudah dibahas dengan bapak Presiden (Joko Widodo) kita akan memberikan bantuan beras dan akan diberikan selama tiga bulan," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Mirwanda

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x