Setelah Mentawai 2 Kali Diguncang Gempa, BMKG: Hati-hati Gempa Susulan Mungkin Terjadi

- 29 Agustus 2022, 13:36 WIB
Gempa 6,4 Magnitudo Guncang Mentawai
Gempa 6,4 Magnitudo Guncang Mentawai /BMKG

MataBangka.com Wilayah Mentawai, Sumatera Barat pada Hari ini Senin, 29 Agustus 2022 dua kali di guncang gempa.

Gempa pertama terjadi pada pukul 5.34 WIB dengan kekuatan 5,9 Magnitudo, selanjutnya gempa kedua jam 10.29 WIB berkekuatan 6,4 Magnitudo.

Gempa dengan berkekuatan Magnitudo 5,9 mengguncang Mentawai pukul 5.34 WIB. Guncangan gempa itu berada pada koordinat: 1.04 LS-98.55 BT, barat laut kepulauan Mentawai.

Baca Juga: Minggu yang Tepat untuk Curi Perhatian Lawan Jenis - Ramalan Mingguan Zodiak Libra

Kedalaman gempa mencapai 11 Kilometer dibawah laut.

Gempa susulan dengan guncangan cukup kuat 6,4 magnitudo tepatnya berada di 161 Kilometer Barat Laut Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, Koordinat :0.99 LS,98.53 BT

Sementara kedalaman gempa mencapai 10 Kilometer di bawah laut.

Baca Juga: Polisi dan JPU Kejaksaan Agung Lakukan Rekonstruksi Bersama Terkait Skandal Pembunuhan Berencana Brigadir J

Berdasarkan halaman resmi BMKG, Gempa susulan tersebut tidak berpotensi tsunami.

BMKG mewanti-wanti potensi terjadinya gempa susulan.

Halaman:

Editor: Syahrizal Fatahillah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah