Apakah TV Sharp Aquos Sudah Digital, Cek 24 Model atau Type Berikut Ini

4 November 2022, 23:04 WIB
ilustrasi apakah Tv Sharp Aquos sudah digitl /

MataBangka.com - TV Sharp Aquos merupakan merek televisi yang banyak dipakai di Indonesia.

TV Sharp Aquos merupakan jenis perangkat televisi modern dengan panel layar LED.

Lalu apakah TV Sharp Aquos ini sudah digital?

Dikutip dari laman Kominfo terkait televisi digital, berikut ini daftar model atau type dari TV Sharp Aquos yang sudah digital:

2T-C50DF1I

4T-C70DL1X

4T-C60DL1X

LC-32SA4500I

LC-32SA4200I

4T-C50BK1I

2T-C50AD1I

2T-C42BD1I

2T-C32BD1I-TG

LC-40LE295I

LC-32LE295I

4T-C80CL1X

4T-C70CK3X

4T-C65CK1X

4T-C60CK1X

4T-C60CH1X

8T-C70DW1X

4T-B60CP1X

2T-C45BG1X

LC-60UA440X

4T-C50DK1I

2T-C42DD1I

2T-C42DF1I

2T-C32DF1I

Baca Juga: Apakah TV LED Polytron Sudah Digital, Cek Daftar Berikut Ini

Jenis-jenis TV Sharp Aquos

Dikutip dari situs web Sharp, TV Sharp Aquos dibedakan ke dalam tiga jenis berdasarkan resolusi layar: Sharp Aquos 2K, Sharp Aquos 4K, dan Sharp Aquos 8K.

Jenis resolusi ini biasanya dipakai dalam penamaan atau pengkodean produk TV Aquos.

Misalnya, TV Sharp Aquos dengan resolusi 2K biasanya akan memiliki kode produk yang diawali dengan "2T". Untuk resolusi 4K maka kodenya adalah "4T", dan kode untuk resolusi 8K adalah "8T".

Kemudian jika didasarkan pada ukuran layar, TV Sharp Aquos dibagi ke dalam banyak kategori, mulai dari TV Sharp Aquos 24 Inch hingga 80 Inch.

Ukuran layar ini pun akan tertera dalam nama atau kode produk TV Aquos. Misalnya, TV Sharp Aquos 2K dengan layar 24 Inch akan memiliki nama "2T-C24XXX".

Apakah TV Sharp Aquos Sudah Digital?

Untuk memastikan apakah sebuah TV Sharp Aquos sudah digital, Anda dapat menggunakan database TV digital yang disediakan oleh Kominfo.

Perlu diingat bahwa tidak semua produk sudah terhimpun dalam database. Dengan demikian, masih diperlukan metode lain untuk memastikan apakah TV Sharp Aquos sudah digital.

Silakan kunjungi https://siarandigital.kominfo.go.id/informasi/perangkat-televisi kemudian pada bagian Nama Perangkat, pilih Televisi.

Ketikkan sharp pada bagian merek lalu ketikkan nama produk, tipe, atau model TV pada bagian Model/Tipe.

Baca Juga: Mudah, Cara Mengetahui Apakah TV Sudah Digital atau Belum, Jadi Tak Perlu Set Top Box

Jika produk tersebut muncul dalam daftar maka bisa dipastikan TV yang dimaksud merupakan TV digital.

Itulah daftar TV Sharp Aquos sudah digital. Memilih produk TV digital akan memudahkan Anda kedepannya dalam menangkap siaran digital tanpa perlu alat bantu dekoder atau STB.***

Editor: Nia MB

Sumber: pemalang.pikiran-rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler