Waduh, Generasi Muda Kelahiran 1981-1994, Lima Tahun Mendatang Tidak Bisa Membeli Rumah, Ini Alasannya

- 12 Februari 2023, 21:23 WIB
Ilustrasi perumahan Paramount Petals yang dikembangkan bersinggungan dengan akses jalan tol Jakarta-Tangerang.
Ilustrasi perumahan Paramount Petals yang dikembangkan bersinggungan dengan akses jalan tol Jakarta-Tangerang. /Foto: paramountpetals.com/Humas/

MataBangkapos.com--Kabar kurang menyenangkan bagi generasi muda kelahiran 1981-1994.

Pasalnya generasi dengan umur kelahiran tersebut terancam tidak bisa membeli rumah dalam lima tahun mendatang.

Lantaran kenaikan gaji mereka tidak berimbang dengan harga rumah di pasaran.

 

Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan literasi terkait pengelolaan keuangan bagi generasi muda.

Dosen Departemen Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia (FEB UI), Prita Hapsari Ghozie, S.E., GCertFP, M.Com mengatakan, kenaikan gaji normal di luar promosi sepanjang tahun 2016 rata-rata sebesar 10 persen. Sementara lonjakan harga rumah minimal 20 persen.

Berdasarkan survei Indonesia Property Watch (IPW) yang dirilis tahun 2022, lebih dari 50 persen milenial yang memiliki rumah, ternyata berasal dari dukungan orangtua.

Hanya 40,95 persen yang benar-benar menggunakan uang hasil keringatnya.

Sekitar 39,05 persen milenial tersebut dibantu dalam hal uang muka hingga cicilan, sedangkan 12,38 persen dibantu sepenuhnya oleh orangtua.

Halaman:

Editor: Mirwanda

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah