Berani, Pengacara Alvin Lim Duga Tragedi Kanjuruhan Upaya Pengalihan dari Kasus Sambo, Isu Mafia dan 303

- 13 Oktober 2022, 23:38 WIB
Terkuak! Polri Akui Gunakan Gas Air Mata Kadaluwarsa Dalam Tragedi Kanjuruhan
Terkuak! Polri Akui Gunakan Gas Air Mata Kadaluwarsa Dalam Tragedi Kanjuruhan /Instagram Arema FC/

MataBangka.com-- Pengacara Alvin Lim kembali membuat pernyataan berani.

Kali ini terkait tragedi di Kanjuruhan Malang, Jawa Timur 1 Oktober 2022 yang sejauh ini telah menewaskan 132 orang.

Alvin memang dikenal sosok pengacara yang vokal mengkritisi kinerja polri.

Alvin menduga tragedi ini berkaitan erat dengan kasus peradilan ferdy Sambo dan isu mafia judi, konsorsium 303.

Pernyataan Alvin ini berkorelasi dengan temuan KontraS yang menemukan adanya kejanggalan pada pengamanan pertandingan Arema FC Vs Persebaya di Stadion Kanjuruhan.

Ada 12 temuan KontraS, satu diantaranya adalah adanya pengerahan aparat bersenjata pada pertengahan babak kedua tanpa alasan yang jelas. 

Alvin, yang memang vokal mengkritisi kinerja Polri, menduga kuat bahwa tragedi ini berkaitan erat dengan kasus peradilan Ferdy Sambo dan isu mafia judi, Konsorsium 303.

Pasalnya, Ketua Umum (Ketum) PSSI, Iwan Bule, dan Kapolda Jawa Timur (Jatim), Nico Afinta merupakan bagian dari jaringan judi yang tempo hari gencar dibicarakan itu.

“Dengan Kanjuruhan ini, dugaan saya, mereka mau shifting (mengalihkan) perhatian (dari kasus Sambo dan 303). Cuma satu hal, mungkin mereka gak nyangka korban akan segini besar,” ucap dia, dikutip dari kanal Uya Kuya Tv, Rabu 12 Oktober 2022

Halaman:

Editor: Ahmad Firdaus

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x