Jelang Lebaran 2023, 412 Pesawat Disiapkan

Jho
- 17 Maret 2023, 13:19 WIB
Pesawat jenis Donier DO-328-100 milik Trigana Air layani rute Sentani (Kab.Jayapura) -Tanah Merah (Kab.Boven Digul) saat berada di Bandara Wamena. /Dok Trigana Air
Pesawat jenis Donier DO-328-100 milik Trigana Air layani rute Sentani (Kab.Jayapura) -Tanah Merah (Kab.Boven Digul) saat berada di Bandara Wamena. /Dok Trigana Air /

MataBangka.com - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Republik Indonesia mencatat sebanyak 412 pesawat akan disiapkan sebagai sarana angkutan jelang Idul Fitri 1444 H/2023.

Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara Direktorat Perhubungan Udara, Mauludin mengatakan persiapan ini dilakukan membantu kebutuhan masyarakat untuk lebaran.

 

Selain menjelang lebaran, 412 pesawat ini juga lanjut Mauludin akan dimanfaatkan saat dan pasca hari lebaran.

Pesawat yang dimanfaatkan lanjutnya tidak hanya pesawat yang berukuran kecil namun juga pesawat dengan ukuran yang besar serta penerbangan domestik maupun internasional.

"Jadi ada 412 jumlah pesawat, operator penerbangan yang mengangkut penumpang di Indonesia pada masa lebaran," ujar Mauludin dikutip dari Antara pada Jumat (17/3/2023).

Adapun rinciannya yakni, Garuda Indonesia 54 unit, Citilink 48 unit, Lion Air 86 unit, Batik Air 63 unit, Wings Air 50 unit, Super Air Jet 45 unit, Sriwijaya Air 4 unit, NAM Air dua unit, Pelita Air 5 unit, IAA 21 unit, Transnusa 4 unit, Susi Air 25 unit dan Trigana Air 5 unit.

Mauludin menyatakan tidak menutup kemungkinan jumlah 412 unit pesawat tersebut bisa bertambah.

 

Halaman:

Editor: Jho

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x