Dua Tahun Berturut, PT Timah Tbk Raih Penghargaan ESG Disclosure Transparency Awards 2023

- 4 Desember 2023, 13:40 WIB
/

MataBangka.com – PT TIMAH Tbk meraih penghargaan ESG Disclosure Transparency Awards 2023 dengan predikat Leadership AA yang diselenggarakan oleh Investortrust dan Bumi Global Karbon Foundation yang dilaksanakan pada Rabu (29/11/2023) malam.

ESG Disclosure Transparency Awards 2023 merupakan apresiasi kepada perusahaan dengan kinerja baik dalam menjalankan konsep ESG dan menyampaikan Suistainability Report (SR).

Ini tahun kedua PT Timah Tbk meraih penghargaan ESG Disclosure Transparency Awards 2023, tahun 2022 lalu PT Timah Tbk meraih predikat Management BB.

Menurut Founder BGK Foundation, Achmad Deni Daruri, pemeringkatan tersebut mengacu pada pengungkapan faktor ESG dalam laporan keberlanjutan (sustainability report/SR).

“Penilaiannya sangat kredibel karena BGK Foundation merupakan anggota Global Reporting Initiative (GRI) dan Task Force on Climate-related Financial Disclosure (TCFD),” tegas Deni.

Ia juga mendorong Pemerintah untuk memberikan insentif bagi Perusahaan yang telah mengimplementasikan ESG sehingga semakin banyak perusahaan di Indonesia yang tergerak menjalankan ESG.

“Dengan melaksanakan ESG, perusahaan sesungguhnya sudah ikut membantu pemerintah mencapai target Sustainable Development Goals (SDG's). Jadi, wajar jika mereka diberi insentif. Insentif bisa diberikan dalam bentuk keringanan pajak atau kemudahan perizinan usaha,” ujarnya.

Deni mengungkapkan, dalam melakukan penilaian, BGK menggunakan metodologi berbasis 33 faktor, meliputi faktor ESG pasar modal terkemuka, studi peraturan, perjanjian internasional, serta standar dan pedoman pelaporan yang telah melalui proses audit dan jaminan (assurance) pihak ketiga yang independen.

“Evaluasi terhadap pengungkapan ESG perlu dilakukan untuk mengukur sejauh mana transparansi ESG yang telah dicapai perusahaan dan langkah apa yang dapat dipraktikkan untuk meningkatkan pencapaian pengungkapan ESG,” papar dia.

Pemimpin Redaksi investortrust.id, Primus Dorimulu menambahkan, kelebihan pengungkapan ESG yang menjadi dasar penilaian ESG Disclosure Transparency Awards 2023 di antaranya perusahaan menjadi lebih lincah (agile) dan unggul dalam menyesuaikan kondisi kerja, serta dapat menjawab berbagai kebutuhan dari lembaga rating ESG.

Halaman:

Editor: Syahrizal Fatahillah


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x