Ranking FIFA Senegal Terbaru 2022 Lengkap Daftar Pemain Timnasnya di Piala Dunia Qatar

- 28 November 2022, 22:16 WIB
Per 6 Oktober 2022, ranking FIFA Senegal terbaru 2022 adalah peringkat 18 FIFA. Ini daftar pemain timnas dan klub profesionalnya
Per 6 Oktober 2022, ranking FIFA Senegal terbaru 2022 adalah peringkat 18 FIFA. Ini daftar pemain timnas dan klub profesionalnya / Instagram @sadiomaneofficiel

MataBangka.com - Pada Piala Dunia 2022 Qatar yang berlangsung 20 November sampai dengan 18 Desember ini, timnas Senegal harus berjuang di grup A babak penyisihan grup. Bersama mereka, ada tuan rumah Qatar, Belanda, dan Ekuador.

Julukan timnas Senegal adalah Singa dari Teranga. Senegal datang ke Piala Dunia 2022 Qatar dengan status juara pertama Piala Afrika 2021.

Sadio Mane satu di antara pemain bintang yang akan bermain di tim ini. Berikut ini daftar pemain timnas Senegal dan asal klubnya.

Penjaga gawang: Seny Dieng (Queens Park Rangers), Alfred Gomis (Stade Rennes), Eduoard Mendy (Chelsea).

Bek: Fode Ballo Toure (AC Milan), Pape Abou Cisse (Olympiakos), Abdou Diallo (RB Leipzig), Ismail Jakobs (Monaco), Kalidou Koulibaly (Chelsea), Formose Mendy (Amiens), Youssouf Sabaly (Real Betis).

Gelandang: Pathe Ismael Ciss (Rayo Vallecano) Krepin Diatta (Monaco), Idrissa Gana Gueye (Everton), Pape Gueye (Olympique Marseille), Cheikhou Kouyate (Nottingham Forest), Mamdou Loum (Reading), Nampalys Mendy (Leicester City), Moustapha Name (Pafos FC), Pape Matar Sarr (Tottenham Hotspur).

Baca Juga: Ranking FIFA Kroasia Terbaru 2022 Lengkap Daftar Pemain Timnasnya Pada Piala Dunia Qatar

Penyerang: Boulaye Dia (Salernitana), Famara Diedhiou (Alanyaspor), Bamba Dieng (Olympique Marseille), Nicolas Jackson (Villarreal), Sadio Mane (Bayern Munich), Ilimane Ndiaye (Sheffield United), Ismaila Sarr (Watford).

Ranking FIFA Senegal Terbaru 2022

Berdasarkan data per 6 Oktober 2022, ranking FIFA Senegal terbaru 2022 adalah peringkat 18 FIFA. Antar sesama 32 negara peserta Piala Dunia 2022, Ranking FIFA Senegal masih di atas Wales (peringkat 19 FIFA) yang ada di bawahnya, namun masih di bawah Amerika Serikat (peringkat 16 FIFA).

Baca Juga: Ranking FIFA Denmark Terbaru 2022 dan Materi Pemain Timnasnya Pada Piala Dunia Qatar

Untuk melihat posisi Timnas Senegal dibandingkan peserta lainnya berdasarkan ranking FIFA, berikut ini daftar lengkapnya:

Daftar ranking FIFA 32 negara peserta Piala Dunia 2022 Qatar

1. Brasil (CONMEBOL) – peringkat ke-1

2. Belgia (Eropa) – peringkat ke-2

3. Argentina (CONMEBOL) – peringkat ke-3

4. Prancis (Eropa) – peringkat ke-4

5. Inggris (Eropa) – peringkat ke-5

6. Spanyol (Eropa) - peringkat ke-7

7. Belanda (Eropa) – peringkat ke-8

8. Portugal (Eropa) – peringkat ke-9

9. Denmark (Eropa) – peringkat ke-10

10. Jerman (Eropa) – peringkat ke-11

11. Kroasia (Eropa) – peringkat ke-12

12. Meksiko (Concacaf) - peringkat ke-13

13. Uruguay (CONMBEOL) - peringkat ke-14

14. Swiss (Eropa) – peringkat ke-15.

15. Amerika Serikat (Concacaf) - peringkat ke-16.

16. Senegal (Afrika) – peringkat ke-18

17. Wales (Eropa) – peringkat ke-19

18. Iran (Asia) – peringkat ke-20

19. Serbia (Eropa) - peringkat ke-21

Baca Juga: PDF Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar Model Bagan Lengkap Jam Tayang Siaran Langsung TV dan Live Streaming

20. Maroko (Afrika) - peringkat ke-22

21. Jepang (Asia) - peringkat ke-24

22. Polandia (Eropa) – peringkat ke-26

23. Korea Selatan (Asia) - peringkat ke-28

24. Tunisia (Afrika) – peringkat ke-30

25. Kosta Rika (Concacaf) – peringkat ke-31

27. Kanada (CONCACAF) – peringkat ke-41

28. Kamerun (Afrika) – peringkat ke-43

29. Ekuador (CONMEBOL) - peringkat ke-44

30. Qatar (Asia) – peringkat ke-50

31. Arab Saudi (Asia) - peringkat ke-51

32. Ghana (Afrika) – Peringkat ke-61

Itulah informasi tentang ranking FIFA Senegal terbaru 2022 dan daftar nama pemain timnas lengkap asal klub profesionalnya.***

Editor: Nia MB


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x