Diduga Kejahatan Sistematis dan Sporadis, Puluhan Ribu Hektar Hutan di Bima Dibabat Habis hingga Gundul

- 11 November 2023, 23:26 WIB
Miris! Hutan di Bima Diganti Dengan Jagung, Diduga Kejahatan yang Berantai
Miris! Hutan di Bima Diganti Dengan Jagung, Diduga Kejahatan yang Berantai /

MataBangka.com--Pembabatan kawasan hutan di daerah Kota dan Kabupaten Bima dari tahun ke tahun semakin merajalela, bahkan meluas dari setiap desa dan kelurahan, menimbulkan dugaan kuat akan adanya kejahatan terorganisir, sistematis oleh kelompok penguasa tertentu.

Hal ini belum pernah ditindaklanjuti hingga sekarang, dan pelaku serta dalang dari kejahatan lingkungan ini belum terungkap.

Diketahui, kawasan hutan seluas 141,068 hektar di Kota dan Kabupaten Bima telah mengalami pembabatan untuk kepentingan penanaman jagung seluas 58 ribu hektar.

Namun, di balik alasan ini, terungkap bahwa adanya kegiatan ilegal logging telah merajalela.

Sebagai dasar pemberitaan, kegiatan ilegal logging tak pernah terungkap di Kota maupun Kabupaten Bima, seperti halnya yang terjadi di Kecamatan Madapangga desa Woro dan Mpuri, kemudian ilegal logging di kawasan hutan Negara So Kalo Rodi Desa Kuta Kecamatan Parado Kabupaten Bima serta pembabatan hutan di So Seli Kecamatan Belo Kabupaten Bima NTB.

Dilihat dari rentetan kasus yang ada, pembabatan hutan yang mengakibatkan gundulnya hutan ternyata ada indikasi yang diduga kuat sejumlah Dinas serta APH di Kota dan Kabupaten Bima mengorganisir kejahatan ilegal logging.

Ironisnya, ilegal logging yang terjadi telah dilaporkan ke pihak yang berwenang, namun hal itu tak pernah ditangani secara serius, dan tak pernah diungkapkan siapa Bos dibalik kejahatan lingkungan ini.

Kendati demikian, melihat dari sejumlah kasus yang ada, dugaan kuat DLHK NTB, Subsektor Kehutanan, Polisi Kehutanan Serta APH telah merancang kejahatan secara bersama.

"Mereka diduga merantai kejahatan ini, hal itu tak mampu diungkapkan oleh siapapun," kata Nursahid pada Kamis 9 November 2023.

Halaman:

Editor: Mirwanda

Sumber: Jurnal Sumbawa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x