Harga Beras Kian Meroket, Begini Langkah yang Diambil Kemendagri, Sebut Stok Beras Dapat Penuhi Pasar

- 13 September 2023, 16:25 WIB
Harga beras kina meroket ini langkah menteri Dalam Negeri Zulkifli Hasan
Harga beras kina meroket ini langkah menteri Dalam Negeri Zulkifli Hasan /

MataBangka.com--Harga beras, terutama harga beras medium, mengalami kenaikan signifikan, bahkan beberapa daerah telah melampaui Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditetapkan oleh Badan Pangan Nasional.

Meski demikian, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, menegaskan bahwa pasokan beras masih mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Zulkifli Hasan mengatasi kekhawatiran masyarakat terkait harga beras yang tinggi, dengan menunjuk Perum Bulog untuk menjaga stabilitas harga dan pasokan beras.

Pernyataan ini disampaikan setelah Zulkifli melakukan kunjungan ke Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC) bersama Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo, di Jakarta Timur pada Rabu, 13 September 2023.

Pemerintah berencana melakukan intervensi untuk mengembalikan harga beras ke tingkat yang normal.

"Di beberapa daerah, harga beras sudah mulai stabil, tapi ada beberapa tempat yang mengalami kenaikan. Oleh karena itu, pemerintah melakukan intervensi. Masyarakat tidak usah khawatir, berapa pun permintaan beras di masyarakat, Bulog harus bisa menyediakan," tegas Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.

Stok Beras

Zulkifli Hasan juga memaparkan bahwa stok beras di Perum Bulog pada 12 September 2023 mencapai 1,50 juta ton, dengan rincian stok cadangan beras pemerintah (CBP) sebanyak 1,44 juta ton, dan stok untuk komersial sebanyak 55,74 ribu ton.

Pemerintah juga akan melakukan tambahan pengadaan beras untuk memperkuat stok CBP.

Halaman:

Editor: Mirwanda

Sumber: PRMF News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah