Ridwan Kamil Janji Akan Beri Bantuan Uang Rp25-50 Juta untuk Korban Bencana Gempa di Cianjur

- 23 November 2022, 20:18 WIB
Salah satu kerusakan akibat gempa Cianjur yang terjadi pada Senin, 21 November 2022.
Salah satu kerusakan akibat gempa Cianjur yang terjadi pada Senin, 21 November 2022. /Dok BNPB

MataBangka.com--Janji Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil rumah-rumah warga yang rusak parah akan mendapat bantuan Rp50 juta, dan kalau rusak sedang dibantu Rp25 juta.

Hal ini, diunggahnya dalam sebuah video di Instagram pribadinya @ridwankamil.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil kembali meninjau tenda pengungsian warga akibat gempa Cianjur pada Rabu, 23 November 2022.

Ridwan Kamil menyisir satu-persatu rute jalan desa di kawasan Cianjur menggunakan motor, karena tidak bisa ditinjau mengenakan mobil.

Selain menghibur warga, Ridwan Kamil mengkoordinasi kebutuhan para pengungsi di beberapa tenda yang dikunjungi untuk segera didistribusi.

"Saya datang kesini, kalau ada kebutuhan pasti banyak ya. Silahkan sama Ketua RT dicatat," kata Ridwan Kamil saat menemui warga di tenda pengungsian.

Lebih lanjut, Ridwan Kamil meminta Ketua RT setempat mendata rumah-rumah yang rusak untuk segera mendistribusikan bantuan uang.

"Tolong didata rumah-rumah yang rusak, kalau rusaknya parah ada bantuan Rp50 juta, kalau rusak sedang Rp25 juta," ucap Ridwan Kamil dalam unggahan video di Instagram @ridwankamil.

Bantuan tersebut didistribusikan untuk seluruh warga Cianjur yang terkena dampak gempa Cianjur.

Halaman:

Editor: Ahmad Firdaus

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x