Skandal Kematian Brigadir J: Simak! Keterangan Ferdy Sambo Terkait Kasus Penembakan di Rumah Dinasnya

- 4 Agustus 2022, 11:49 WIB
Irjen Pol Ferdy Sambo mendatangi Bareskrim Mabes Polri untuk diperiksa mengenai kematian Brigadir J.
Irjen Pol Ferdy Sambo mendatangi Bareskrim Mabes Polri untuk diperiksa mengenai kematian Brigadir J. /PMJ News

MataBangka.com – Tim khusus Bareskrim polri telah menjadwalkan pemeriksaan terhadap Irjen Pol Ferdy Sambo, Kamis 4 Agustus 2022. Terkait kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J di rumah dinasnya.

Memenuhi panggilan penyidik tim khusus Bareskrim Polri Ferdy Sambo telah tiba di Gedung Bareskrim Polri pukul 10.14 WIB untuk diperiksa sebagai saksi.

Sebelum memasuki Gedung Bareskrim Polri Ferdy Sambo menyampaikan keterangan langsung terkait kasus polisi tembak polisi yang melibatkan Bharada E dan Brigadir J. Ia menyampaikan permohonan maaf kepada institusi Polri perihal insiden tersebut.

"Menyampaikan permohonan maaf kepada institusi terkait peristiwa yang terjadi di rumah dinas saya di Duren Tiga," ujarnya.

"Saya selaku ciptaan Tuhan menyampaikan permohonan maaf kepada institusi Polri," kata Ferdy Sambo. Dikutip MataBangka.com dari Pikiran Rakyat dalam artikel yang berjudul ‘Ferdy Sambo Akhirnya Muncul di Publik Pasca-Kasus Penembakan di Rumah Dinasnya, Kasih Keterangan Begini'.

Baca Juga: Terdeteksi di Jawa Tengah, Apa Itu Penyakit Cacar Monyet atau Monkeypox, Bagaimana Ciri dan Gejalanya

Ferdy Sambo juga menyampaikan belasungkawa kepada keluarga Brigadir Nofriansyah Joshua Hutabarat atau Brigadir J.

"Demikian juga saya menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Brigadir Yoshua. Semoga keluarga diberikan kekuatan. Namun semua itu terlepas dari apa yang telah dilakukan Yoshua kepada istri dan keluarga saya," katanya dikutip dari Antara, Kamis 4 Agustus 2022.

Terkait penyidikan kasus penembakan ini, Ferdy Sambo meminta publik tidak melempar asumsi liar. Ia meminta publik mendoakannya.

"Selanjutnya saya harapkan kepada seluruh pihak-pihak dan masyarakat untuk terus bersabar dan tidak memberikan asumsi, persepsi, simpang siurnya peristiwa di rumah saya. Saya mohon doa," ujarnya.

Halaman:

Editor: Syahrizal Fatahillah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah