Sambangi Bangka Barat, Wamentan RI Panen Padi di Desa Simpang Yul

- 8 Agustus 2023, 10:58 WIB
Panen Padi Perdana di Bangka Barat
Panen Padi Perdana di Bangka Barat /Diskominfo Bangka Barat/

MataBangka.com - Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia, Harvick Hasnul Qolbi melakukan kunjungan kerja ke Desa Simpang Yul, Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

 

Kunjungan Harvick Hasnul Qolbi ini dilangsungkan dengan berbagai kegiatan seperti panen padi perdana di area persawahan Desa Simpang Yul sekaligus peningkatan sinergitas antara pemerintah daerah dan pusat terkait pengembangan sektor pertanian dan perkebunan unggulan. 

"Berbagai produk unggulan ini tentu saja akan terus kita kembangkan dan tentu saja masyarakatnya juga harus mendapatkan berbagai informasi, pelatihan, penyuluhan dan mendapatkan kepastian harga jual berbagai produk yang dihasilkan. Ini perlu sinergisitas antara pemerintah daerah, provinsi, dan pusat," kata Harvick Hasnul Qolbi.

Harvick menyampaikan pemerintah pusat bakal memfasilitasi para petani di daerah melalui program-program yang telah disiapkan seperti program pemberdayaan petani Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC).

"Pemerintah telah memberikan banyak sekali alternatif program yang bisa dimanfaatkan para petani di Indonesia untuk meningkatkan kapasitas dan keterampilan. Bahkan, kita juga sudah ada kerja sama dengan Kementerian BUMN melalui program PIHC untuk melakukan program pemberdayaan petani," ucapnya. 

"Usaha-usaha hilirisasi sektor pertanian dan perkebunan ini kita dorong untuk terus berkembang dengan melakukan berbagai promosi dan membangun jaringan pemasaran yang lebih luas," imbuhnya. 

Sementara itu Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming menyampaikan dengan kehadiran Wakil Menteri Pertanian di tengah-tengah masyarakat diharap mampu memberikan peluang yang lebar untuk berkomunikasi dengan pemerintah pusat berkaitan dengan pengembangan sektor pertanian dan perkebunan. 

"Kita punya beberapa titik persawahan di Bangka Barat, cuma ada beberapa yang harus diperbaiki, sekian tahun kita tidak punya dana alokasi khusus (DAK) untuk membuat persawahan itu standar. Dengan kunjungan beliau (Harvick Hasnul Qolbi -red) bisa melihat langsung dan setelah itu bisa memberikan dukungan dari sisi pendanaan, support dan sebagainya," harap Bong Ming Ming. ***

Editor: Jho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x