Keraguan Warga Soal Prediksi BRIN Terjadi Badai Dahsyat, Jokowi Minta Masyarakat Ikuti Arahan BMKG

- 31 Desember 2022, 17:00 WIB
Presiden Jokowi sedang mengumumkan Berapa Jumlah THR PNS 2023.*
Presiden Jokowi sedang mengumumkan Berapa Jumlah THR PNS 2023.* /PORTAL PURWOKERTO /Youtube Sekretariat Kabinet

MataBangka.com--Pro dan kontra soal respon masyarakat mengenai rilis dari peneliti Badan riset dan Inovasi Nasional (BRIN) soal badai dahsyat yang terjadi pada 28 Desember, Presiden Joko Widodo menurunkan intruksinya.

Dihari yang sama yang diprediksikan akan terjadi badai dahsyat di wilayah DKI jakarta dan sekitarnya Jokowi meminta masyarakat untuk mengikuti apa yang disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisikan (BMKG).

Pasalnya di hari tersebut, sama sekali tidak terjadi badai dahsyat atau banjir besar yang diprediksikan.

 

"Ikuti semua yang disampaikan oleh BMKG," ujar Presiden Jokowi dalam pernyataannya, Rabu, 28 Desember 2022.

Sebelumnya, BMKG mengeluarkan rilis soal potensi cuaca ekstrem yang sekaligus menjadi tanggapan atas prediksi salah satu peneliti BRIN yang menghebohkan masyarakat.

Pasalnya, potensi badai dahsyat yang dikeluarkan BRIN menurut BMKG belum mungkin terjadi, mengingat bencana itu baru terbentuk jika ada pengaruh siklon tropis menyertai cuaca buruk.

Nyatanya, BMKG menyatakan hanya akan ada potensi cuaca ekstrem yang berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.

Curah hujan demikian, lanjut BMKG dipicu percampuran tiga fenomena, seperti monsun asia, seruak udara dingin, dan aliran lintas ekuator yang menguatkan peningkatan curah hujan.

Halaman:

Editor: Mirwanda

Sumber: Pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x