Jeff Bezos Tersingkir, Pengusaha India Gautam Adani Jadi Orang Terkaya No 2 di Dunia, Ini Bisnisnya

- 20 September 2022, 09:01 WIB
Mengenal Gautam Adani, Orang Terkaya pertama di India mengalahkan Mukesh Ambani
Mengenal Gautam Adani, Orang Terkaya pertama di India mengalahkan Mukesh Ambani /@gautam.adani

MataBangka.com, New Delhi - Status Jeff Bezos sebagai orang terkaya nomor 2 di dunia terdepak. Adalah sosok pengusaha asal India Gautam Adani yang kini menjadi orang terkaya nomo 2 di dunia saat ini.

Sebelumnya Gautam Adani berada di posisi orang terkaya no 2 di dunia. Pada September 2022 ini, ia menggantikan Jeff Bezos.

Profil Gautam Adani menjadi pembicaraan hangat setelah berhasil naik tangga menjadi orang terkaya kedua di dunia setelah Elon Musk.

Meskipun sebelumnya profil Gautam Adani kurang populer, ternyata ia bukanlah orang sembarangan.

Di artikel ini dapat Anda simak secara lengkap profil dan biodata Gautam Adani, pengusaha asal India.

Gautam Adani lahir 60 tahun silam, tepatnya pada tanggal 24 Juni, di sebuah keluarga Gujarat yang menganut agama Jain.

Ia lahir dari pasangan Shantilal Adani (ayah) dan Shantaben Adani (ibu) yang tinggal di Ahmedabad, Gujarat.

Gautam Adani memiliki keluarga yang cukup besar. Ia mempunyai 7 orang saudara.

Kedua orang tuanya bermigrasi dari Kota Tharad di belahan utara Gujarat. Ayah Adani adalah seorang pedagang kain kecil.

Melansir dari The Economic Times, dulunya Gautam Adani bersekolah di sekolah Sheth Chimanlal Nagindas Vidyalaya di Ahmedabad.

Setelahnya, Adani berkuliah di Nagindas Vidyalaya namun keluar di tahun kedua.

Ia lebih tertarik untuk berbisnis, namun ia tak ingin menjalankan bisnis tekstil ayahnya.

Kini Gautam Adani telah menikah dengan Priti Adani. Pasangan ini memiliki dua putra, yakni Karan Adani dan Jeet Adani.

Dalam hidupnya, Gautam Adani mengalami beberapa peristiwa traumatis. Ia pernah diculik dan ditahan pada tahun 1998, namun dilepaskan.

Sedangkan pada tahun 2008, Gautam Adani kebetulan berada di Taj Mahal Palace Hotel saat kerusuhan Mumbai terjadi.

Karir Gautam Adani

Saat remaja, Adani pindah ke Mumbai, tepatnya pada tahun 1978. Ia bekerja sebagai penyortir berlian untuk Mahendra Brothers.

Pada tahun 1981, kakaknya yang bernama Mahasukhbhai Adani membeli unit plastik di Ahmedabad dan mengajaknya untuk mengatur operasi bisnis tersebut.

Bisnis inilah yang menjadi gerbang bagi Adani ke perdagangan internasional melalui impor PVC.

Di tahun 1985, Adani mulai mengimpor polimer untuk industri-industri kecil. 3 tahun kemudian, ia mendirikan Adani Exports, kini dikenal dengan nama Adani Enterprises.

Pada mulanya, perusahaan tersebut berkecimpung di bidang agrikultrur dan komoditas bahan bakar.

Pada tahun 1991, kebijakan liberalisasi ekonomi yang terjadi di India membawa berkah bagi perusahaan Adani.

Ia pun mulai mengembangkan usahanya ke perdagangan logam, tekstil, dan produk pertanian.

Kehidupan Adani berubah drastis setelahnya. Bertubi-tubi ia mendapatkan proyek-proyek besar, termasuk proyek dari Pemerintah Gujarat pada tahun 1995.

Tahun 1996 menjadi tahun Adani mendirikan Adani Power, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang energi.

Perusahaan tersebut membangun pembangkit listrik tenaga panas dengan kapasitas 4620MW, menjadikan perusahaan energi swasta terbesar di negaranya.

Adani semakin melebarkan sayapnya di tahun 2006. Ia dilaporkan mengakuisisi Abbot Point Port di Australia dan tambang batu bara Carmichael di Queensland pada 2009 hingga 2012.

Pada Mei 2020, Adani memenangkan tender tenaga surya terbesar oleh Solar Energy Corporation of India yang bernilai fantastis, yakni 6 miliar USD.

Tak hanya itu, Adani juga sukses mengakuisisi 74% saham di Mumbai International Airport, bandara tersibuk kedua di India setelah Delhi.

Adani membuat gebrakan saat menjadi pembicara di Bloomberg India Economic Forum pada November 2021.

Perusahaannya berinvestasi sebesar 70 miliar USD di bisnis energi ramah lingkungan yang mengandalkan tenaga matahari, electrolyzer, dan pembangkit energi tenaga angin.

Gautam Adani resmi menjadi orang terkaya di Asia ada Februari 2022, menggeser posisi Mukesh Ambani.

Di Agustus 2022, ia berhasil menduduki posisi ketiga orang terkaya di dunia versi Fortune.

Kini di bulan September 2022, Adani berhasil naik satu tingkat mendepak Jeff Bezos, menjadi orang terkaya nomor 2 di dunia.

Editor: Mitrya

Sumber: Kedu Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x