Usai Soroti Kinerja Bakuda, Giliran Disparbudkepora jadi Sorotan Wakil Ketua DPRD Babel

- 7 September 2023, 21:14 WIB
Wakil Ketua II DPRD Babel, Beliadi
Wakil Ketua II DPRD Babel, Beliadi /Dwi Haryoto/ MataBangka.com/

MataBangka.com - Usai menyoroti kinerja Badan Keuangan Daerah (Bakuda) terkait pendapatan asli daerah (PAD) yang turun drastis, kali ini giliran kinerja Dinas Pariwisata, Budaya, Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudkepora) yang menjadi sorotan tajam Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Beliadi. 

Disparbudkepora Babel dinilai seperti tidak paham tata cara pengembangan tempat-tempat wisata yang ada di Negeri Serumpun Sebalai ini.

"Hal itu terlihat dari sepinya sejumlah objek wisata di Babel dalam beberapa bulan terakhir, sehingga dikhawatirkan akan berdampak buruk bagi para usaha mikro kecil dan menengah (UMKMk, pelaku usaha dan perekonomian masyarakat Babel," kata Beliadi di Pangkalpinang, 7 September 2023.

"Ini sudah tiga hingga empat bulan kondisi sepi seperti ini, tidak ada satupun langkah dari Disparbudkepora untuk melakukan inovasi, untuk melakukan terobosan, sehingga tempat wisata menjadi ramai," sesalnya. 

Diakuinyaa memang ada beberapa hal yang menyebabkan tempat-tempat wisata menjadi sepi pengunjung, seperti melonjaknya harga tiket pesawat, terkhusus ketika wisatawan ingin berkunjung ke Pulau Belitung

Menurutnya, sudah seharusnya Disparbudkepora dapat sesegera mungkin mengambil langkah-langkah dalam menyelesaikan persoalan tersebut.

"Semisalnya dengan membuka pembicaraan dengan perusahaan maskapai, untuk menambah ataupun membuka penerbangan baru ke Pulau Belitung," jelas Politisi Partai Gerindra ini. 

"Belitung saat ini hanya diisi dua maskapai yakni Sriwijaya dan Lion Grup, sehingga tiket jadi mahal, hingga masyarakat dan wisatawan kurang ke Belitung," terang Beliadi. 

"Kalo saya lihat itu ada monopoli penerbangan, karena hanya ada grup Lion Air dan Sriwijaya kan hanya satu kesana. Kalo tidak ada persaingan ya seperti itu, harga dia sendiri yang menentukan, (terkesan) main-main," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Dwi Haryoto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x