Bertahan Gunakan Jerigen Dika Selamat, Rekannya Hasan Dalam Proses Pencarian Tim SAR Gabungan

- 8 Agustus 2023, 15:33 WIB
Dika korban selamat ketika memberikan keterangan kepada petugas terkait peristiwa yang mengakibatkan rekannya Hasan hilang saat mencari Cumi-cumi di Perairan Tanjung Pesona.
Dika korban selamat ketika memberikan keterangan kepada petugas terkait peristiwa yang mengakibatkan rekannya Hasan hilang saat mencari Cumi-cumi di Perairan Tanjung Pesona. /Ist/ Humas Kantor SAR/

MataBangka.com - Seorang nelayan pencari Cumi-cumi dinyatakan hilang di Perairan Tanjung Pesona, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Hasan dinyatakan hilang, setelah kapal yang dinaiki bersama rekannya Dika, rusak parah karena ditabrak kapal tongkang.

Diketahui Dika dan Hasan sebelumnya berangkat menggunakan kapal untuk mencari Cumi-cumi pada Senin, 7 Agustus 2023 sekira pukul 23.32 WIB di Perairan Pantai Tanjung Pesona.

Tiba-tiba pada Selasa, 8 agustus 2023 sekira pukul 02.00 WIB sebuah kapal tongkang dari arah Pangkal Balam menabrak perahu korban, mengakibatkan kerusakan parah dan tenggelam.

Kemudian Dika dan Hasan meloncat dari kapal, sementara ika berhasil selamat dari peristiwa tersebut, namun Hasan tidak bisa diselamatkan oleh Dika, dikarenakan gelombang besar.

Lalu dengan menggunakan jerigen, Dika berenang sejauh satu mil menuju daratan, lalu diselamatkan KM Nurki sekira pukul 03.00 WIB.

Setelah diselamatkan Nahkoda KM Nurki, Dika langsung dibawa menuju Pos Sandar Polairud, yang selanjutnya dilaporkan ke Kantor SAR Pangkal Pinang.

"Iya benar, kami menerima informasi itu hari ini sekira pukul 10.05 WIB, dan langsung mengerahkan tim rescue ke lapangan," kata Kepala Kantor Search and Recue (SAR) Pangkal Pinang I Made Oka Astawa, pada Selasa, 8 Agustus 2023.

Oka Astawa melanjutkan pihaknya juga membuka Operasi SAR Gabungan bersama Satu Polairud TNI AL dan instansi lainnya, guna melakukan pencarian korban.

Halaman:

Editor: Dwi Haryoto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah