Kapolda Jambi Berhasil Dievakuasi, Begini Kondisinya di RS Bhayangkara Jambi

- 22 Februari 2023, 11:13 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan bahwa seluruh korban pendaratan darurat helikopter pembawa Kapolda Jambi dan rombongan itu telah dilakukan pengecekan komplit satu per satu.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan bahwa seluruh korban pendaratan darurat helikopter pembawa Kapolda Jambi dan rombongan itu telah dilakukan pengecekan komplit satu per satu. /purwoko/foto humas polri/yogyaline.com

MataBangka.com - Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartanto dan jajaran yang mengalami kecelakaan helikopter di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi akhirnya berhasil dievakuasi pada Selasa (21/2/2023) kemarin.

Setelah dievakuasi, Kapolda Jambi dan jajaran langsung dibawa ke RS Bhayangkara Jambi menggunakan Helikopter Super Puma milik TNI AU.

Empat korban lainnya yang sebelumnya sudah dievakuasi diberikan pertolongan pertama di Posko Crisis Center Kabupaten Merangin.

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto menyatakan total keseluruhan korban ada 8 orang termasuk Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono.

“Saat ini rombongan Kapolda Jambi sudah berhasil dievakuasi, total ada delapan orang,” ujar Mulia Prianto dikutip dari Pikiran-Rakyat.com pada Rabu (22/2/2023).

Kondisi Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartanto diketahui mengalami cedera pada tangan kanan dan mengeluhkan sakit pinggang.

Adapun data korban kecelakaan helikopter di Jambi yaitu Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartanto, Pilot AKP Ali Nurdin, Co Pilot AKP Amos Fredily, ADC Kapolda Jambi Briptu Aditya, Direskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta, Dirpolairut Polda Jambi Kombes Pol Michael Mumbunan, Koorspripim Kompol Ayani dan Mekanik AIPDA Susilo

Diberitakan sebelumnya, helikopter yang membawa Kapolda Jambi beserta tujuh orang jajarannya itu berangkat dari Kota Jambi ingin menuju ke Kota Sungai Penuh pada Minggu (19/2/2023) untuk menghadiri peresmian Kantor SPKT Polres Kerinci serta mengawali pengamanan kunjungan Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kerinci.

Akan tetapi, saat melintasi Desa Tamia, Kabupaten Kerinci cuaca memburuk sehingga menyebabkan helikopter yang ditumpangi oleh Kapolda Jambi mendarat darurat di Kawasan Perbukitan Kerinci sekitar Pukul 11.00 WIB.***

Editor: Jho

Sumber: Pikiran Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah