La Liga - Bukan Hanya Ibrahimovic, Ousmane Dembele Juga Rela Potong Gaji Demi Kontrak Baru di Barcelona

- 11 Juli 2022, 08:58 WIB
Ousmane Dembele menyatakan rela melakukan pemotongan gaji agar bisa tetap berada dalam skuad Barcelona.
Ousmane Dembele menyatakan rela melakukan pemotongan gaji agar bisa tetap berada dalam skuad Barcelona. /Instagram.com/Ousmane Dembele

 

MataBangka.com - Ousmane Dembele saat ini berstatus pemain tanpa klub seiring berakhirnya kontrak pemain yang datang dari Borussia Dortmund ke Barcelona itu pada 30 Juni 2022.

Meski begitu, Dembele kini dikabarkan sedang melakukan negosiasi dengan Barcelona agar bisa tetap bertahan di Camp Nou.

Dembele menyatakan rela melakukan pemotongan gaji agar bisa tetap berada dalam skuad Barca.

Sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat.com dalam artikel berjudul, "Demi Kontrak Baru di Barcelona, Ousmane Dembele Rela Potong Gaji", Dembele bergabung dengan Barcelona pada 2017 dari Borussia Dortmund.

Setelah lima tahun bersama dengan Barcelona, kini kontrak Ousmane Dembele di klub Catalan telah usai.

Kontrak Ousmana Dembele dengan Barcelona berakhir pada 30 Juni 2022.

Baca Juga: Liga Italia - Demi AC Milan, Ibrahimovic Rela Kehilangan Gaji Rp67 Miliar untuk Tetap Membela Rossoneri 

Sebelum mencapai batas berlakunya kontrak tersebut, pembicaraan dengan Barcelona terkait kontrak baru belum menemui kesepakatan. Oleh sebab itu, kini Ousmane Dembele berstatus tanpa klub

Halaman:

Editor: Mitrya

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah