Profil Biodata Hakim Wahyu Iman Santoso Lengkap Lulusan, Orang Mana, Pendidikan dan Keluarganya

5 Januari 2023, 21:26 WIB
Wahyu Iman Santoso adalah seorang hakim di Indonesia yang pada kasus Sambo menjadi hakim ketua. Ia lulusan pendidikan S2 hukum. /PMJ News

MataBangka.com - Wahyu Iman Santoso adalah seorang hakim di Indonesia yang saat ini tengah jadi sorotan setelah video dirinya viral di media sosial. Diketahui terdapat dua video hakim ketua Wahyu Iman Santoso yang beredar di media sosial.

Dalam video pertama, Wahyu terlihat tengah berbicara dengan seseorang menggunakan telepon di sebuah ruangan sambil duduk di sofa. Kemudian Wahyu terlihat mematikan telepon dan berbincang dengan seorang wanita yang merekam video tersebut.

Dalam narasi disebutkan bahwa Wahyu tengah berkoordinasi dengan Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto. Dia menyebut akan memberi vonis mati kepada Sambo.

Dalam video kedua dinarasikan Wahyu tengah bercerita soal perkara pembunuhan Brigadir J. Dia juga disebut akan memberikan hukuman seumur hidup dan tidak memperdulikan fakta lain kecuali keterangan Bharada E .

Belum ada klarifikasi hakim Wahyu Iman Santoso mengenai ini. Namun, Mahkamah Agung dikabarkan akan mengerahkan tim untuk memeriksa hakim Wahyu Iman Santoso karena diduga membocorkan vonis terdakwa kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau brigadir J ke Kabareskrim Polri, Komjen Agus Andrianto.

Siapa Hakim Wahyu Iman Santoso sebenarnya? Hakim Wahyu Iman Santoso adalah hakim ketua pada sidang kasus pembunuhan Brigadir J yang telah bergulir selama beberapa bulan terakhir.

Saat memimpin sidang, Wahyu Iman Santoso dinilai kerap keras, berani, dan kerap mencecar anak buah Ferdy Sambo terkait pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat.

Hakim Wahyu bahkan pernah dilaporkan ke Komisi Yudisial karena dianggap melanggar etika perilaku hakim lantaran menyebut terdakwa Kuat Ma’ruf dan Ricky Rizal berbohong, buta dan tuli.

Hakim Wahyu Iman Santoso merupakan lulusan S2 hukum atau magister hukum. Asal kampusnya belum diketahui.

Belum diketahui Wahyu Iman Santoso adalah orang atau berasal dari daerah mana. Begitu juga dengan info mengenai keluarganya.

Informasi mengenai hakim Wahyu Iman Santoso lebih banyak terkait karier atau pekerjaannya. Dari data yang dihimpun dari berbagai sumber, Wahyu Iman Santoso berprofesi sebagai salah satu hakim di Pengadilan Negeri Jakarta.

Pangkat atau golongannya adalah Pembina Utama Muda atau IV/C. Wahyu Iman Santoso yang berusia 46 tahun kini menjabat Wakil Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Wahyu diketahui menduduki jabatan itu sejak 9 Maret 2022, menggantikan Lilik Prisbawono yang promosi menjadi Ketua Pengadilan Negeri Kelas 1A Khusus Jakarta Pusat. Sebelum ke Jakarta, Wahyu Iman Santoso menjabat Ketua Pengadilan Negeri Denpasar, Bali dari tahun 2021 hingga 2022

Wahyu Iman juga pernah menjadi Ketua Pengadilan Tarakan, Kalimantan Timur. Dia juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Karanganyar, Jawa Tengah.

Selain itu, Wahyu Iman Santoso juga pernah menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Kelas 1A Batam. Wahyu ditunjuk sebagai hakim ketua kasus Ferdy Sambo sejak 17 Oktober 2022.

Biodata

Wahyu Iman Santoso adalah seorang hakim di Indonesia yang pada kasus Sambo menjadi hakim ketua. Ia lulusan pendidikan S2 hukum. PN Jaksel

Agar kenal lebih dekat, inilah biodata hakim Wahyu Iman Santoso selengkapnya:

  • Nama: Wahyu Iman Santoso
  • Lahir: 17 Februari 1976
  • Umur: 46 tahun
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Pendidikan: Magister Hukum
  • Pangkat/Golongan: Pembina Utama Muda (IV/c)

Karier

Sepak terjang Wahyu Iman Santoso antara lain pernah menyelesaikan kasus gugatan praperadilan Bupati Mimika Etinus Omaleng pada bulan Juli 2022. Pada saat itu, KPK membawa 106 ahli serta segala barang bukti untuk menolak praperadilan oleh Eltinus.

Bupati Mimika Etinus Omaleng terjerat dugaan korupsi atas pembangunan Gereja Kingmi Mile 32. Dan pada kasus tersebut berhasil dimenangkan oleh KPK.

Wahyu Iman Santoso juga menangani kasus korupsi oleh Bupati Pasuruan Dade Angga pada 2010. Bupati Pasuruan tersebut menjadi tersangka atas korupsi dana kas daerah sebanyak Rp10 miliar

Inilah beberapa posisi yang pernah dijabat hakim Wahyu Iman Santoso:

  • Wakil Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan 2022
  • Ketua Pengadilan Negeri Denpasar, Bali 2021
  • Wakil Ketua Pengadilan Negeri Karanganyar, Jateng
  • Ketua Pengadilan Negeri 1A Batam
  • Ketua Pengadilan Negeri 1B Kediri ***
Editor: Nia MB

Sumber: Berbagai Sumber Seputar Cibubur

Tags

Terkini

Terpopuler