Sinopsis The Flash, Film Superhero DC yang Tayang Mulai 16 Juni 2023

9 Juni 2023, 11:33 WIB
Sinopsis Film The Flash /Tangkapan Layar/Instagram @wbpictures

MataBangka.com - The Flash akan tayang di bioskop Indonesia pada Juni 2023. 

Film superhero DC comics diperankan oleh Ezra Miller, Ben Afflect, Sasha Calle, Michael Keaton, Michawl Shannon, Antje Traue, Tamuera Marrison, Ron Livingston, Saoirse monica Jackson, Kiersey Clemons.

The Flash menceritakan tentang salah satu superhero yang ada di universe DC yang memiliki kekuatan super karena disambar petir.

Kekuatan super itu adalah kecepatan. Tidak hanya bisa ke sana ke mari dengan cepat, tetapi juga bisa bepergian dari masa ke masa menggunakan kecepatannya tersebut.

Berikut sinopsis film the Flash dilansir dari kabarbanten.pikiran-rakyat.com, The Flash merupakan film superhero terbaru Amerika persembahan DC Universe, yang akan segera tayang di Bioskop pada 16 Juni 2023 mendatang.

Diangkat berdasarkan tokoh dari DC Comics dan The Flash oleh Robert Kanigher dan Carmine Infantino.

The Flash bakal jadi film ke-12 DC Extended Universe (DCEU).

Film garapan Andy Muschietti dari naskah karya Christina Hodson ini diproduksi oleh DC Films, The Disco Factory, dan Double Dream, serta didistribusikan oleh Warner Bros. Pictures.

Sesuai dengan judulnya, film The Flash akan mengikuti kisah seorang pahlawan super bernama Barry Allen, yang dikenal sebagai The Flash.

Film ini akan mengangkat tema multiverse dengan Ezra Miller kembali memerankan sosok Barry Allen.

Selain Ezra Miller, The Flash juga dibintangi aktor dan aktris ternama seperti Ben Affleck, Michael Keaton, Sasha Calle, Kiersey Clemons, Maribel Verdú, Ron Livingston, Michael Shannon, Temuera Morrison, Maribel Verdu, Antje Traue, dan masih banyak lagi.

Bagi kamu yang sudah tak sabar dengan aksi petualangan Barry Allen kali ini, The Flash akan segera tayang pada 16 Juni 2023 di Bioskop Indonesia. Sementara di negara asalnya, film ini mulai diputar pada 14 Juni 2023.

The Flash berkisah tentang pria bernama Barry Allen yang dikenal sebagai The Flash, salah satu pahlawan super dengan kekuatan utama memiliki kecepatan super secepat kilat.

Barry Allen memanfaatkan kekuatan supernya untuk melakukan perjalanan kembali ke masa lalu dan mengubah peristiwa di masa lalu. Termasuk untuk mencegah kematian sang Ibu.

Dengan keputusan yang sudah bulat, Barry Allen memulai perjalanan menembus ruang dan waktu yang pastinya memiliki resiko besar. Dia bahkan menghiraukan peringatan Batman.

Ketika usaha untuk menyelamatkan sang Ibu secara tidak sengaja mengubah masa depan, Barry Allen terjebak dalam realitas ketika Jendral Zod (Michael Shannon) kembali.

Pada saat itu, Jenderal Zod tengah mengancam pemusnahan dan tidak ada pahlawan super yang dapat mencegahnya.

Barry akhirnya menyadari jika semesta lain itu tidak lagi aman selama Jenderal Zod hidup. Dia pun tak punya pilihan lain selain tetap di zaman itu untuk melawan Zod.

 

Untuk mengalahkan Jenderal Zod, Barry terpaksa meminta bantuan dari pahlawan super lain seperti Batman dan Supergirl (Sasha Calle), meski dia telah menghiraukan peringatan sang Batman.

Lantas, apakah Batman dan Supergirl mau membantu Barry melawan Jenderal Zod untuk menyelamatkan dunia?

Mampukah Barry menyelamatkan sang Ibu sekaligus mengubah masa depan?

Nah, itulah SInopsis The Flash. Temukan jawabannya dalam film The Flash yang akan tayang pada 16 Juni 2023 di Bioskop. Jangan sampai kelewatan.***

Editor: Nia MB

Sumber: Kabarbanten.pikiran-rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler