Cegah Pelanggaran, Bawaslu Belitung Sosialisasikan Peraturan Ke Seluruh Kades dan PKD

Jho
- 17 Juni 2023, 12:18 WIB
Sosialisasi Peraturan Bawaslu dan Produk Hukum Non Peraturan Bawaslu di Belitung
Sosialisasi Peraturan Bawaslu dan Produk Hukum Non Peraturan Bawaslu di Belitung /Humas Bawaslu Belitung/

MataBangka.com - Menuju hari puncak Pemilu 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Belitung terus menggenjot pencegahan potensi pelanggaran pemilu.

Salah satu langkah yang dilakukan yakni memberikan sosialisasi dan pemahaman kepada seluruh kepala desa dan pengawas kelurahan desa (PKD) se-Kabupaten Belitung mengenai sosialisasi dan implementasi Peraturan Bawaslu dan Produk Hukum Non Peraturan Bawaslu.

Anggota Bawaslu Kabupaten Belitung, Yerri Larona menyebutkan sosialisasi yang digelar oleh pihaknya merupakan gerakan untuk mengenalkan Bawaslu serta penguatan kepala desa dalam pemahaman pemilu demi terwujudnya netralitas penyelenggaraan desa dalam menghadapi tahapan Pemilu 2024.

“Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan pengawasan partisipatif, mencegah terjadinya pelanggaran netralitas dan membangun hubungan koordinatif antara lurah atau kades dengan PKD” ujar Yerri.

Ia menambahkan dalam kegiatan ini juga dibarengi dengan penandatanganan komitmen bersama terkait netralitas oleh kades se-Kecamatan Badau dan Sijuk yang di damping oleh PKD.

Melalui kegiatan ini, Yerri juga berharap mejadi langkah sebagai tindakan, langkah-langkah, dan upaya optimal mencegah secara dini terhadap potensi pelanggaran.

Sementara itu, Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sahirin berharap melalui kegiatan ini koordinasi antara kepala desa dan PKD terjalin dengan baik.

Sahirin juga menegaskan bahwasanya kepala desa juga memiliki andil yang penting untuk ikut mengawasi tahapan-tahapan pemilu serentak tahun 2024.

Ia juga mengingatkan bahwa terdapat larangan bagi perangkat desa yang terlibat dalam politik praktis dan telah diatur pada Pasal 280 dan 282 Undang-undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum.

Halaman:

Editor: Jho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x