Avenged Sevenfold Gelar Konser di Jakarta Mei Mendatang, War Tiket Dimulai 29 Februari 2024

22 Februari 2024, 11:00 WIB
Avenged Sevenfold /Stefan Brending/ Wikki Media Commons/

MataBangka.com - Avenged Sevenfold mengumumkan jadwal konser di Jakarta, Indonesia yang akan digelar pada 25 Mei 2024. 

Konser tunggal band heavy metal asal Amerika ini digelar di Stadion Madya Senayan Gelora Bung Karno, Jakarta.

Kabar ini dibagikan oleh Akselerasi Entertainment selaku promotor acara. 

Untuk penjualan tiket akan dimulai pada Kamis, 29 Februari 2024 pukul 14.00 WIB melalui www.A7XJAKARTA.com.

Konser Avenged Sevenfold Jakarta juga bakal jadi konser yang spesial, mengingat konser ini merupakan konser satu-satunya Avenged Sevenfold di Asia.

"Jakarta, kami mendengar kalian dengan lantang dan jelas. Kami sangat bersemangat untuk kembali pada 25 Mei 2024, tiket konser mulai dijual pada 29 Februari 2024," tulis akun resmi @avengedsevenfold dikutip dari Pikiran-Rakyat.

Lebih lanjut, kedatangan Avenged Sevenfold tahun ini menjadi kedatangan M. Shadows CS yang keempat.

A7X sebelumnya pernah menggelar tiga konser dalam rentang waktu yang berbeda.

Konser pertama Avenged Sevenfold diadakan di Tennis Indoor Senayan pada Agustus 2007.

Kemudian Avenged Sevenfold juga mengadakan konser di lokasi yang sama pada Oktober 2008.

Baca Juga: Nikita Willy Keguguran Anak Kedua, Indra Priawan Beri Dukungan Menenangkan

Harga Tiket 

Pengumuman konser Avenged Sevenfold 2024 di Jakarta juga dirilis bersamaan dengan kabar penjualan tiket konser A7X.

Nantinya tiket konser Avenged Sevenfold terdiri dari lima kategori yang tersebar dari depan panggung hingga tribun.

CAT 1 menjadi kategori termahal dan dijual seharga Rp2,6 juta.

Kategori itu merupakan area standing di bagian depan yang paling dekat dengan panggung.

Kategori CAT 2 seharga Rp1,9 juta dan CAT 3 seharga Rp1,35 juta.

Sementara itu, terdapat dua kategori tiket untuk wilayah tribun, yakni CAT 4 seharga Rp2,25 juta dan CAT 5 seharga Rp1,6 juta.

Harga tiket ini belum termasuk biaya pajak sebesar 15 persen dan biaya ticketing admin sebesar 5 persen.

Baca Juga: Anak Jurnalis Senior Arief Suditomo Ikut Terseret Kasus Perundungan di Binus School Serpong

Syarat dan Ketentuan

1. Tiket hanya dapat dibeli melalui www.a7xjakarta.com

2. Pembelian tiket wajib dilakukan dengan menggunakan kartu identitas yang masih berlaku. Pastikan tiket Anda dibeli menggunakan data yang valid dan benar (KTP/KK/KTP/SIM/Paspor). Tiket Anda tidak dapat diubah dan/atau dimodifikasi setelah pembelian dilakukan.

3. Dengan membeli tiket konser AVENGED SEVENFOLD LIVE IN JAKARTA 2024 “THE ONLY STOP IN ASIA”, Anda menyetujui pengumpulan, penyimpanan, dan penggunaan terbatas data pribadi Anda untuk keperluan AVENGED SEVENFOLD LIVE IN JAKARTA 2024 “THE ONLY Konser STOP IN ASIA”.

4. Penjualan tiket dibatasi maksimal 4 (empat) kali per transaksi. 1 (satu) alamat email dan 1 (satu) nomor telepon dibatasi untuk 1 (satu) transaksi.

5. Nomor kursi untuk semua area tempat duduk akan otomatis diberikan kepada Anda berdasarkan kursi terbaik yang tersedia di sistem dan akan dikirimkan ke email pelanggan H-7 sebelum pertunjukan.

6. Harga tiket belum termasuk pajak pemerintah 15% dan biaya admin tiket 5%.

7. Tiket Anda dijual oleh Promotor langsung ke konsumen. Tiket apa pun yang dibeli oleh bisnis atau pedagang yang melanggar Syarat dan Ketentuan penjualan tiket dan mungkin tidak sah. Tiket yang dibeli dari situs web pihak ketiga dan pengecer tidak resmi (seperti Viagogo, StubHub, dll.) sepenuhnya merupakan risiko dan tanggung jawab pembeli tiket.

8. Semua penjualan tiket bersifat final, tidak ada pengembalian uang atau penukaran.

Baca Juga: Profil Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Lulusan Terbaik Akmil 2000 yang Kini Jadi Menteri ATR

9. Apabila terjadi pembatalan konser, tiket akan dikembalikan sesuai dengan ketentuan promotor. Harap dicatat bahwa pengembalian dana tidak termasuk biaya admin tiket, biaya kenyamanan kartu kredit, atau biaya pribadi lainnya (misalnya biaya perjalanan, biaya akomodasi, dll).  Pembeli tiket dengan ini setuju untuk melepaskan tuntutan hukum melalui pengadilan atau cara apa pun yang diizinkan oleh hukum untuk menuntut Promotor apabila terjadi pembatalan konser oleh artis atau pemerintah atau alasan lain di luar kemampuan dan kehendak Promotor.

10. Pemegang Tiket memberikan hak kepada Penyelenggara dan Sponsor untuk menggunakan, selamanya, seluruh atau sebagian rekaman video dan rekaman gambar yang dibuat dari penampilan pemegang tiket di saluran atau majalah mana pun untuk disiarkan di semua media yang digunakan secara global untuk periklanan, publisitas dan promosi yang berkaitan dengannya tanpa persetujuan lebih lanjut dari Anda.

11. Anak yang berusia di bawah 14 (empat belas) tahun harus didampingi oleh orang tua atau wali yang sah. Anak-anak yang berusia di bawah 12 (dua belas) tahun tidak diperkenankan menghadiri konser tersebut.

12. Sponsor/band/penyelenggara/manajemen tidak bertanggung jawab, termasuk namun tidak terbatas pada, cedera atau kerusakan apa pun yang mungkin terjadi selama atau pada acara tersebut.

Demikian informasi mengenai konser Avenged Sevenfold yang akan di gelar di Jakarta, Indonesia.***

Editor: Nia MB

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler