Ratusan Juru Parkir di Kota Pangkalpinang Diikutsertakan BPJS Ketenagakerjaan

- 6 Oktober 2023, 16:47 WIB
Kepala UPTD Pengelola Prasarana Teknis Perhubungan Dishub Kota Pangkalpinang Welly A Riduan
Kepala UPTD Pengelola Prasarana Teknis Perhubungan Dishub Kota Pangkalpinang Welly A Riduan /ist/

MataBangka.com – Pemerintah Kota Pangkalpinang ikut sertakan ratusan juru parkir menjadi anggota Jaminan Sosial Tenaga Kerja atau BPJS ketenagakerjaan.

Program ini merupakan bentuk perhatian dan penghargaan kepada juru parkir yang berada di Kota Pangkalpinang.

Kepala UPTD Pengelola Prasarana Teknis Perhubungan Welly A Riduan mengatakan setidaknya 372 juru parkir yang terdaftar di dua program layanan BPJS ketenagakerjaan ini.

"Sebanyak  372 juru parkir yang terdaftar, ini masih tahap validasi dan verifikasi, lantaran ada beberapa NIK yang tidak sinkron, dan ini sudah kami minta untuk diperbaiki,"kata Welly saat dihubungi via telepon,Jumat (6/10/2023)

Ditambahkan Welly, Dinas Perhubungan Kota Pangkalpinang mengikut dua program untuk petugas juru parkir diantaranya Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK ) dan Jaminan Kematian (JKM ).

"Dua program tersebut sudah dianggarkan sejak Oktober hingga Desember, untuk JKK Rp 9.369.936 sedangkan Rp 11.712.420 untuk JKM ,"beber Welly.

Direncanakan kartu keanggotaan BPJS ketenagakerjaan ini akan diberikan secara resmi pada 18 Oktober nanti.

"Harapan kami dengan adanya program ini para juru parkir memiliki jaminan keselamatan saat bertugas, kita ketahui bahwa tugas rekan rekan parkir yang mengatur kendaraan ini sangat rentan sekali,"tutup Welly.***

 

Reporter: Untung Novrianto

Editor: Syahrizal Fatahillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah