Ini Kata Herman Suhadi, Bahas Pendangkalan Muara Air Kantung Bersama Beberapa OPD dan PPN Sungailiat

- 13 Juli 2023, 12:15 WIB
Ketua DPRD Babel bersama OPD dari provinsi dan kabupaten serta PPN Sungailiat, meninjau langsung Muara Air Kantung Sungailiat, Bangka.
Ketua DPRD Babel bersama OPD dari provinsi dan kabupaten serta PPN Sungailiat, meninjau langsung Muara Air Kantung Sungailiat, Bangka. /Dwi Haryoto/ MataBangka.com/

MataBangka.com - Masalah pendangkalan alur Muara Air Kantung Sungailiat di Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) tak kunjung selesai.

Hal ini masih terus menjadi keluhan nelayan, kendati upaya pengerukan terus dilakukan oleh pemerintah bekerjasama dengan pihak ketiga.

Akibat alur yang dangkal, perahu nelayan kandas bahkan pecah di alur muara tersebut.

Maka dari itu, para nelayan terus berjuang menyampaikan permasalahan tersebut kepada pemerintah dan wakil rakyat, guna dicarikan solusi yang terbaik.

Menanggapi hal tersebut Ketua DPRD Babel Herman Suhadi kembali mengumpulkan para pejabat terkait, untuk mengadakan rapat darurat dan melakukan peninjauan langsung ke lapangan, guna mencarikan solusi dan opsi atas permasalahan tersebut.

"Kami sudah melihat kondisinya, perahu nelayan hanya bisa keluar masuk muara ketika air laut pasang," ungkap Herman, Kamis, 13 Juli 2023.

"Sementara hasil tangkapan harus dibawa ke darat untuk dipasarkan secepatnya agar tidak busuk, ini harus menemukan solusi terbaik, kasihan para nelayan ini," ujar di Kantor PPN Sungailiat.

Herman menjelaskan bahwa pada tanggal 10 Mei 2023 yang lalu, Pj Gubernur Babel Suganda Pandapotan Pasaribu sudah mendatangi Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI dan diterima langsung oleh Dirjen Perikanan Tangkap KKP.

Sambil menunggu hasil kerja dari tim tersebut, diminta Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Babel sebagai leading sektor bersama stakeholder lainnya, agar bergotong royong mengambil tindakan apabila dalam waktu dekat terjadi pendangkalan yang menyebabkan perahu nelayan tidak bisa lewat sama sekali.

Halaman:

Editor: Dwi Haryoto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah