Mesin ATM BRI di SPBU Dirusak, Pencuri Gagal Gondol Uang Brankas

- 19 Juni 2023, 12:06 WIB
Tim Buser Naga Polresta Pangkalpinang bersama Unit Reskrim Polsek Gerunggang melakukan olah TKP di ATM SPBU Kampak.
Tim Buser Naga Polresta Pangkalpinang bersama Unit Reskrim Polsek Gerunggang melakukan olah TKP di ATM SPBU Kampak. /Untung Aprianto/ MataBangka.com/

MataBangka.com. Bangka - Satu unit mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang berada di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Kampak, di Kecamatan Gerunggang, rusak parah.

"Saya mengetahui kejadian tersebut pukul 04.15  WIB, saya lihat lampu penerangan di dalam ruangan ATM ini mati, saya pikir lampu ini putus  lalu saya kembali lagi ke SPBU," terang Penjaga Malam SPBU Kampak Soleh, Senin, 19 Juni 2023.

"Usai shalat subuh pukul 05.15 WIB, saya melihat ruangan yang berisi mesin ATM sudah berantakan," ujarnya.

Menerima laporan percobaan pencurian ini, Tim Buser Naga Kepolisian Resort (Polres) Pangkalpinang yang dipimpin Aipda Rudi Kiai serta anggota Polsek Gerunggang, langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) melakukan olah TKP.

Kondis mesin ATM yang dirusak pelaku
Kondis mesin ATM yang dirusak pelaku

Kapolsek Gerunggang Iptu Suhendar saat di wawancarai membenarkan peristiwa percobaan pencurian ini, dirinya mengatakan pihaknya mendapat laporan dari warga sekitar pukul 06.20 WIB.

"Usai menerima laporan tersebut kami berkoordinasi dengan Tim Buser Naga ,Polsek Gerunggang dan pihak BRI untuk mendatangi TKP," tegas Suhendar, Senin, 19  Juni 2023.

"Dalam peristiwa ini pelaku tidak berhasil menggondol uang yang ada didalam brankas, saat ini kami sedang melakukan pemeriksaan CCTV yang berada di SPBU serta didalam ruangan mesin ATM," ujarnya.

// Terlihat Satu Pelaku di CCTV

Halaman:

Editor: Dwi Haryoto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah