Jelang Nataru 2023, Disperindag Babel Siapkan Pasokan 25 Ton Bawang Merah

Jho
- 14 Desember 2022, 11:01 WIB
Harga bawang merah di Kota Ternate.(Pixabay/Suanpa)
Harga bawang merah di Kota Ternate.(Pixabay/Suanpa) /

 

 

 

MataBangka.com - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung akan menambah pasokan bawang merah sebanyak 25 ton guna memenuhi kebutuhan masyarakat jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2023.

Penambahan pasokan ini diharapkan dapat membantu memperkuat stok dalam menekan harga komoditas terkait di pasaran.

Kepala Disperindag Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Tarmin AB menyatakan penambahan pasokan bawang merah dikirim dari daerah sentra produksi yakni dari Pulau Jawa dan Sumatera.

Hal ini dilakukan mengingat permintaan bumbu masakan yang dibutuhkan oleh masyarakat khususnya jelang Natal dan Tahun Baru 2023 sehingga dikhawatirkan berpotensi terjadi kenaikan harga yang akan memberatkan ekonomi masyarakat kurang mampu.

"Saat ini stok bawang merah di gudang-gudang distributor sebanyak 22,5 ton dan masih cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat," ujarnya.

Selain menambah pasokan bawang merah, pihaknya juga menambah pasokan cabai merah 15 ton, daging sapi 2 ton, daging ayam 25 ton dan kebutuhan pokok masyarakat lainnya.

Halaman:

Editor: Jho

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah