Kunjungi Bangka Barat, Jokowi Bagi-bagi Sembako ke Pedagang dan Masyarakat di Pasar Muntok

- 20 Oktober 2022, 18:57 WIB
Jokowi Bagikan Bansos di Pasar Muntok Bangka Barat,  Bangka Belitung
Jokowi Bagikan Bansos di Pasar Muntok Bangka Barat, Bangka Belitung /Babelprov.igo.id

MataBangka.com--Presiden RI, Joko Widodo kembali mengunjungi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk kedua kalinya.

Seperti yang sudah-sudah setiap mengunjungi daerah, Jokowi menyempatkan diri memberikan bantuan sosial kepada masyarakat.

Kali ini Jokowi membangikan sejumlah bantuan sosial (Bansos) bagi masyarakat penerima manfaat, dan pedagang di pasar Muntok Bangka Barat, Kamis 20 Oktober 2022.

Adapun bansos yang diberikan berupa Bantuan Modal Kerja (BMK) sebesar Rp 1,2 jt , Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada peserta Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Tunai Langsung (BTL) dan Sembako, kepada para pedagang pasar dan warga.

Setiba di lokasi, Presiden Jokowi langsung menyapa sejumlah warga yang tampak antusias menyambut dirinya.

Kepada para penerima manfaat, Presiden juga menanyakan apakah mereka telah menerima BLT bahan bakar minyak (BBM).

“Yang pertama kan Rp300 ribu. Nanti diterima lagi Rp300 ribu di akhir November atau awal Desember ya,” ujar Presiden seprti dikutip matabangka.com dari babelprov.go.id

Orang nomor satu di Indonesia tersebut juga berpesan kepada para penerima agar mensyukuri bantuan yang diterimanya.

Menurut Presiden, bantuan sosial tersebut bisa ditambah lagi jika Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) pemerintah berlebih.

Halaman:

Editor: Ahmad Firdaus

Sumber: babelprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x