Harga Timah Dunia Naik Lagi, Kini Harga 28.530 USD per Metrik Ton

- 16 Januari 2023, 12:56 WIB
Harga Timah Dunia 13 Januari 2023
Harga Timah Dunia 13 Januari 2023 /LME

MataBangka.com, London - Kabar terbaru hari ini tentang harga timah dunia. Di London Metal Exchange, timah sport diperdagangkan pada harga 28.530 USD per Metrik Ton.

Harga ini merupakan tertinggi selama tahun ini yang terjadi pada penutupan perdagangan pekan lalu.

Sejak awal tahun 2023, harga timah menunjukkan tren naik.

Di tahun 2022, harga timah sempat anjlok ke posisi 17 ribu USD per Metrik Ton.

Analis Sanghai Metals Market mengungkapkan Timah SHFE (Sanghai Futures Exchange) 2302 yang paling banyak diperdagangkan ditutup naik 3,28% atau 7.040 yuan/mt menjadi 221.880 yuan/mt, dengan bunga terbuka turun 3.181 lot menjadi 39.061 lot.

Di pasar spot, para pelaku pasar sangat wait and see setelah SHFE timah naik pesat. 

Dan transaksi pasar diredam karena beberapa pedagang dan pemain hilir tutup untuk liburan. 

Persediaan waran SHFE bertambah 164 mt menjadi 6.252 mt hari ini.***

Editor: Mitrya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x