Kenali Gejala Stroke, Waspadai 10 Tahun Sebelum Terkena Sudah Ada Peringatan dari Tubuh, Begini Gejalanya

- 28 Oktober 2022, 22:37 WIB
Hari Stroke Sedunia 29 Oktober, Kenali dan Pahami 5 Gejala Stroke Berikut Ini
Hari Stroke Sedunia 29 Oktober, Kenali dan Pahami 5 Gejala Stroke Berikut Ini /RODNAE Productions/Pexels

MataBangka.com--Besok, Sabtu 29 Oktober 2022 merupakan hari Stroke sedunia.

Kita ketahui stroke adalah salah satu penyakit yang ditakuti banyak orang.

Pasalnya penyakit ini, terjadi secara tiba-tiba tanpa disadari banyak orang.

Padahal sebelum seseorang terkena stroke, sudah ada tanda peringatan stroke yang sudah muncul sekitar 10 tahun lebih awal.

Mengacu pada Centers for Disease Control and Prevention (CDC), stroke atau serangan otak adalah kondisi yang terjadi ketika aliran darah ke bagian tertentu otak terhambat.

Hambatan ini bisa disebabkan oleh adanya sumbatan di dalam pembuluh darah otak atau oleh pecahnya pembuluh darah otak.

Ketika serangan stroke terjadi, beberapa gejala bisa muncul secara tiba-tiba.

Hal ini diungkapkan oleh sebuah studi dalam Journal of Neurology Neurosurgery and Psychiatry.

Menurut studi, beberapa tanda yang muncul jauh sebelum serangan stroke terjadi adalah penurunan fungsi kognitif yang lebih cepat dan masalah untuk berfungsi dalam keseharian.

Tanda-tanda ini biasanya muncul sekitar satu dekade sebelum serangan strok pertama terjadi.

Hal ini diketahui setelah tim peneliti menganalisis data dari 14.712 partisipan dalam studi Rotterdam Study.

Selama studi berlangsung, tim peneliti menginvestigasi kemampuan para partisipan dalam menjalani keseharian, seperti mencuci, makan, atau berpakaian.

Tim peneliti juga memantau kemampuan para partisipan dalam menjalani aktivitas yang lebih rumit, seperti mengelola keuangan.

Tim peneliti lalu memantau kasus strok yang terjadi di antara partisipan selama periode 1990-2018.

Dari pemantauan inilah, tim peneliti menemukan bahwa penurunan fungsi kognitif dan masalah fungsi dalam keseharian bisa terjadi sekitar 10 tahun sebelum serangan stroke.

Selain itu, tim peneliti menemukan bahwa individu yang memiliki gen APOE juga lebih berisiko mengalami stroke.

Gen APOE merupakan gen yang sebelumnya diketahui berhubungan dengan penyakit Alzheimer.

Kondisi lain yang juga tampak meningkatkan risiko strok adalah kualifikasi akademis yang lebih rendah.

"Individu dengan penurunan kognitif dan fungsi memiliki risiko lebih tinggi terhadap strok dan merupakan kandidat yang cocok untuk menjalani percobaan pencegahan," ungkap tim peneliti.

Kementerian Kesehatan menyebut gejala strok adalah senyum tidak simetris, gerak separuh anggota tubuh melemah, tiba-tiba sulit bicara, atau ucapan sulit dimengerti.

Selain gejala yang muncul saat serangan, beberapa tanda peringatan juga bisa muncul jauh sebelum strok terjadi.

1. Nyeri pada satu sisi wajah

Tanda-tanda orang akan terkena stroke biasanya mengalamai nyeri yang muncul mendadak di satu sisi wajah serta lengan, kaki atau dada.

Ini harus segera diwaspadai, gejala ini lebin cenderung dan rentan dialami wanita dibandingkan pria.

2. Pandangan kabur

Stroke juga bisa membuat pandangan tiba-tiba kabur atau ganda (ketidakmampuan untuk memusatkan perhatian pada obyek).

3. Kesulitan untuk menghirup atau menelan

Kesulitan menghirup atau menelan juga bisa menjadi tanda dari stroke.

Beberapa gejala lain yang mengiringinya adalah pingsan, mual, hingga muntah.

4.Tremor

Tremor merupakan gejala umum dari stroke

Penyebabnya adalah terjadi penyumbatan suplai darah ke otak.

Kehilangan keseimbangan

Kamu sering merasa tiba-tiba pusing atau kehilangan keseimbangan? Maka itu adalah gejala umum dari stroke.

5. Sulit berjalan

Rasa tak enak atau kesemutan di bagian tubuh manapun yang diiringi dengan kesulitan untuk berjalan adalah salah satu tanda awal stroke.

6. sakit kepala

Kamu sering sakit kepala dengan rasa nyeri mendadak yang tajam? Bisa jadi itu adalah salah satu dari gejala stroke yang wajib kamu sadari.

7. Kebingungan

Saat kamu berada di tengah-tengah sebuah suasana dan kamu cenderung mudah bingung, maka bisa jadi itu adalah gejala stroke.

Jadi apabila gejala-gejala di atas sudah kamu rasakan, maka kamu harus waspada, Penyakit stroke sedang mengancam kesehatanmu.***

Editor: Ahmad Firdaus

Sumber: pikiranrakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah